Company Profile Pondok Pesantren Abulyatama Garut
Selayang Pandang

Bismillahirohmanirohim
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Alhamdulillahirobbil Alamin
Segala puja dan puji milik Allah yang menjadikan sampai saat ini kita masih berada di muka bumi ini. Semoga di sisa usia ini kita bisa melakukan amal Soleh yang terbaik yang kelak itu menjadi bekal pulang kita menghadap Allah Subhanahuwata’ala
Sahabat yang di rahmati Allah, tugas kita sejatinya di dunia adalah untuk memberikan sebanyak banyaknya kontribusi, kebahagiaan terhadap orang lain
Karena sangat yakin Ketika kita membahagiakan orang lain maka Allah pun akan membahagiakan kita, dan Ketika kita memudahkan orang lain maka kita pun akan dimudahkan dalam segala urusan.
Terima kasih Jazakumullahu kepada seluruh sahabat yang terus mau memberikan kontribusi kepada para Santri pondok pesantren Abulyatama Garut (rumah Quran dan pondok Yatim) cabang Garut. Kami juga para guru para pengurus yang terus bergerak belajar untuk menciptakan generasi Qurani dan berahlak mulia serta punya jiwa yang kokoh dan mandiri
Semua anak anak Yatim yang mondok di sini kami gratiskan semuanya, bahkan setiap bulannya kami Bahagiakan, kami muliakan. Semoga dengan itu membuat Allah Ridho dan bukakan pintu jalan agar tetap Istiqomah di dalam jalan kebahagiaan.
Saya Dudin Badruddin atas nama diri dan juga keluarga besar pondok pesantren Abulyatama mengucapkan Jazakumullah sebesar besarnya kepada bapak ibu dan sahabat semuanya. Semoga kebaikan yang selama ini dititipkan untuk para Santri Yatim dan juga penghapal al Quran Allah balas semuanya dengan balasan kebaikan, keberkahan yang sempurna dan dijadikan amalan yang diridhoi oleh Allah Subhanahuwata’ala.
Demikian
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Dudin Badrudin.

Sejarah
"Rumahnya para santri yatim dan penghafal Al-Quran yang memiliki semangat juang untuk menggapai ridho Allah SWT"
Bismillah
Tahun 2015 Adalah cikal bakal berdirinya rumah Quran di kampung Buleud Desa Jati Kecamatan Tarogong kaler Garut. Gubuk Kami yang sangat sederhana yang ingin digunakan dan dimanfaatkan untuk anak anak sekitar belajar ngaji sekaligus mengajar anak sendiri.
Bermula empat orang Santri lama kelama’an puluhan sampai ratusan Santri. Di tahun 2018 kami ikrarkan semua ini adalah Wakaf kepada yayasan Abulyatama Indonesia. Kami Bangun kurang lebih 10 bulan membuat rumah Quran dan pondok Yatim Abulyatama cabang Garut.
Terus bergerak sekalipun perlahan mewujudkan Santri dan menghafal Al-Quran yang Soleh dan sholehah. Berawal dari 7 Santri Yatim yang mondok. Alhamdulillah sampai saat ini di tahun 2023 baru tercatat 40 Santri Yatim dan penghapal Quran yang mondok dan juga anak anak warga kurang lebih 200an Santri.
Bahkan Santri Yatim yang mondok di tempat kami itu, banyak yang domisilinya dari luar kota bahkan ada yang dari Lombok, Batam, Bogor, Jawa tengah Jawa timur dan lain sebagainya. Di tahun 2020 kami mendapatkan amanah Wakaf berupa tanah seluas 2300 m2 persis di Sebelah pondok pesantren kami dan itu adalah cita cita besar kami yang nantinya akan dibuat masjid madrasah sarana pelatihan dan juga ekonomi Santri. Namanya masjid Ar-Rahman masjid Peradaban yang penuh cinta dan kasih sayang yang memulihkan anak anak Yatim dan juga menghafal Al-Quran disekitar kami.
Mohon doa dari sahabat dan jamaah semua semoga dari tempat ini terlahir Santri yang berakhlaqul Karimah berbasis Quran dan Assunnah yang selalu mencintai dan dicintai oleh Allah Subhanahuwata’ala
Amin ya Allah yarobbalalamin
Visi Misi
Visi :
Takwa Karya Mulia
Misi :
1. Mensyiarkan Tauhid Sebagai Solusi Hidup menuju masyarakat yang kokoh pribadi, keluarga dan masyarakat (Quwwatul Aqiidah).
2. Menyelenggarakan aktivitas dan lembaga pendidikan Formal & Non Formal berbasis Al-Qur’an (Quwwatul ilmi).
3. Melakukan usaha pemberdayaan ekonomi menuju masyarakat berdaya dan mandiri (Quwwatul Maal).
4. Menggalang kepedulian masyarakat dan mengelola aset umat untuk mampu berkontribusi ke sebanyak-banyak umat manusia (Quwwatul Amal).
5. Membangun sinergi positif dan jejaring kemitraan dengan berbagai komunitas masyarakat, swasta dan pemerintah (Quwwatul Ijtimaiyyah).
Struktur Organisasi

Kurikulum Pendidikan
Kurikulum di Lembaga Pendidikan Pondok Pesantren Abulyatama

Rumah Qur'an
Sebuah program pendidikan Al qur’an yang memiliki beberapa tahapan dalam implemetasinya yaitu 5T ( Tahsin, Tafidz, Tamyiz dan Tafsir dan Taklim ).





MDTA
Sebuah lembaga pendidikan yang memberikan ilmu keagamaan serta terpisah dan berada di luar jalur sekolah. Lembaga pendidikan ini didirikan untuk memberi pelajaran agama Islam tambahan untuk melengkapi pelajarah agama yang diberikan pada sekolah formal. Dari hafal Quran menuju amal, dari amal menuju Jannah

LPQ
LPQ adalah lembaga pendidikan keagamaan Islam yang menyelenggarakan pendidikan Al-Qur’an. Satuan Lembaga Pendidikan Al-Qur’an diselenggarakan melalui Jalur Formal dan Nonformal.

TPQ
lembaga pendidikan yang mengajarkan Al-Qur‟an untuk anak usia SD (7 sampai dengan 12 tahun) yang bertujuan untuk menjadikan santri mampu membaca Al-Qur‟an dengan baik dan benar dan menjadikannya sebagai pedoman hidup.
Program Pondok Pesantren
Program yang dijalankan untuk meningkatkan mutu pondok pesantren

Tabungan
Tabungan Gold menjadi salah satu program unggulan di Pondok Pesantren Abulyatama Garut untuk memfasilitasi santri dan santriwati dan juga nasabah umum dalam penyimpanan Emas EOA Gold dengan tujuan tertentu sesuai keinginan nasabah.

Koperasi
Koperasi Konsumen Pondok Pesantren (Kopontren) Abulyatama merupakan lembaga perekonomian yang didirikan oleh Pondok Pesantren Abulyatama Garut yang bertujuan untuk mengelola dan memaksimalkan potensi yang dimiliki oleh Pondok Pesantren

Wakaf
Membangun rumah ibadah yang sudah dilengkapi dengan prasarana yang sangat memadai merupakan harapan yang tidak mudah diraih namun juga bukan sesuatu hal yang mustahil untuk diwujudkan, apabila ada niat tulus ikhlas ataupun uluran tangan dari umat yang peduli atas kemajuan agamanya.
Video company profile ponpes abulyatama Garut
Produk Usaha Pondok Pesantren
Produk Usaha yang melibatkan Santri Yatim untuk menciptakan kemandirian dan hasil penjualan dari usaha Keripik kentang ini sebagian untuk pembangunan Masjid Ar Rahman dan fasilitas Pondok Pesantren Abulyatama lainnya. Menuju Pondok Pesantren yang kokoh dan mandiri.

Deen Potato
Kentang didapat dari hasil tani warga setempat, dikelola secara home industri memaksimalkan warga sekitar dan dikemas dibantu ssebagian oleh para santri di pondok pesantren Abulyatama.










